Jakarta – Gedung baru yang menjadi keinginan banyak kader Partai Golkar akhirnya kini terkabulkan. Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto, menandakan terlaksananya hal ini dengan peletakan batu pertama dari pembangunan kantor Partai Golkar dengan kontraktor epoxy lantai dan jasa epoxy lantai di Slipi, Jakarta Barat.
Pada jumpa pers di Jakarta, yang dilaksanakan hari Jumat (21/10), Setya Novanto, sebagai Ketua Umum Partai Golkar mengatakan, “Partai Golkar pada tanggal 20 Oktober 2016 ini memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) (HUT) ke-52. Peringatan HUT Partai Golkar ini diisi dengan sejumlah kegiatan, termasuk peletakan batu pertama pembangunan gedung baru.”
Ulang Tahun ke-52 dari Partai Golkar tidak hanya diisi dengan peletakan batu pertama, namun juga dilanjutkan dengan ziarah ke-Taman Makam Pahlawan Kalibata, peluncuran rumah pangan Partai Golkar, santunan kepada 1964 anak yatim piatu, tasyakuran dengan memotong 52 tumpeng, peserta sarasehan bersama Dewan Pembina, Dewan Kehormatan, dan Dewan Pakar Partai Golkar.
Upacara dan ziarah yang dilakukan di Taman Makam Pahlawan Kalibata tersebut dilakukan oleh seluruh pejabat Partai Golkar, dengan menabur bunga di makam para pahlawan bangsa, dimana hal ini memiliki makna penting bagi Partai Golkar.
Setya Novanto mengatakan bahwa arwah para pahlawan kita harus selalu kita kenang untuk mengingat perjuangan serta jasa-jasa mereka. Beliau melanjutkan dengan harapan agar di usia ke-52 cita cita untuk membangun kemajuan bangsa dapat terus dikawal oleh Partai Golkar.
Setya Novanto juga melanjutkan dengan permohonan doa restu untuk terus melanjutkan perjuangan guna menjadikan bangsa Indonesia sebagai bangsa yang besar serta agar Golkar senantiasa menjadi partai besar, menggunakan semangat juang yang dimiliki oleh para pahlawan kita.
Komitmen untuk menjadikan rangkaian acara ziarah ke Taman Makam Pahlawan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) partai Golkar sebagai tradisi memang telah diakui oleh Akbar Tanjung, selaku wakil ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar.
Ia menambahkan bahwa kedatangan kader kader Golkar dalam tradisi ini tiap kali memperingati ulang tahun Partai Golkar salah satunya adalah untuk menunjukkan kepada umum bahwa Partai Golkar merupakan partai yang komitmen untuk senantiasa mengambil hikmah dan semangat juang dari para pahlawan untuk berbangsa dan bernegara.
“Sekaligus tentu saja semangat atau spirit yang ditanamkan oleh para pahlawan akan diteruskan oleh Partai Golkar agar Indonesia menjadi bangsa yang adil dan makmur,” tandas Akbar.
Kebangkitan dari partai beringin yang dicanangkan memang diharapkan terdorong dengan momentum dari Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golkar kali ini.
“52 tahun ini momentum kebangkitan Partai Golkar. Slogannya Golkar bangkit, jaya dan maju. Intinya konsolidasi menyeluruh,” kata Idrus, selaku Sekretaris Jenderal Partai Golkar.
Tanjungpinang, (MK) – DPD I Partai Golkar Provinsi Kepri akan melatih kader baru pada 12 – 13 November 2016 mendatang. Sebagai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golongan Karya (Golkar) yang ke 52 tahun, partai berlambang pohon beringin ini juga akan menggelar jalan santai dengan membagikan sebanyak 10.000 kaos.
“Jalan santai itu akan diikuti sebanyak 10.000 peserta dan nanti akan dilaksanakan pada Minggu 13 November 2016 mendatang,” papar Ade Angga yang juga sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kota Tanjungpinang Minggu (06/11).
Angga mengutarakan, sebanyak 10.000 baju kaos (Vendor Kaos) disediakan untuk peserta. Kegiatan tersebut terbuka bersifat umum dan semua lapisan masyarakat bisa ikut.
“Pada acara jalan santai, beberapa unit sepeda dan umroh akan menjadi doorprize untuk dihadiahkan kepada peserta yang beruntung,” ujar Angga.
“Pengundian hadiahnya akan dilakukan melalui nomor yang tercantum di tiap kaos peserta. , doorprize dan hadiahnya akan diundi setelah terlaksananya jalan santai pada Minggu (13/11) mendatang di Lapangan Pamedan Ahmad Yani. Pengundiannya juga dilakukan melalui nomor yang telah tercantum dibaju kaos peserta.” kata Angga
Wakil Ketua I DPRD Kota Tanjungpinang ini juga menyampaikan bahwa sistem seperti itu guna menghindari kecurangan saat pelaksanaan undian nanti.
Rute jalan santai nantinya akan dimulai dari lapangan Pamedan Ahmad Yani Tanjungpinang, peserta kemudian akan berjalan ke Jalan Raja Ali Haji KM 4, Jalan Ir Sutami, belok ke Jalan Engku Puteri, belok kiri di Jalan Basuki Rahmat dan akan finish di lapangan Pamedan Ahmad Yani Tanjungpinang.
“Untuk pendaftarannnya, masyarakat dapat mendatangi Sekretariat Partai Golkar pada masing-masing kecamatan atau nomor telepon panitia yang dicantumkan. Jalan santai itu sendiri adalah acara puncaknya,” katanya.
Tak lupa pula DPD I Partai Golkar Kepri menghadirkan vokalis Boomerang untuk menghibur masyarakat Tanjungpinang. Angga menambahkan, selain melaksanakan jalan santai Partai Golkar Kepri juga melakukan pelatihan terhadap 1000 kader baru.
“Pada 12 November, kita mengadakan pelatihan terhadap 1000 kader baru di hotel CK Tanjungpinang,” ucapnya.
JAKARTA. 52 Tahun yang lalu, Partai Golkar berdiri. Dan tepat hari ini Partai berlambang pohon beringin ini memperingati hari ulang tahunnya. Peringatan HUT Golkar ditandai dengan berbagai kegiatan. Puncaknya yaitu melakukan upacara tabur bunga kepada para pahlawan oleh seluruh pejabat Golkar di Taman Makam Pahlawan Kalibata.
Upacara serta ziarah ke Taman Makam Pahlawan mempunyai makna sangat penting bagi Golkar. Hal itu disampaikan oleh Setya Novanto selaku Ketua Umum Partai Golkar pada acara HUT ke-52 Golkar.
“Ini mempunyai makna ulang tahun Golkar. Kita selalu mengenang para arwah pahlawan kita, kita biar selalu ingat perjuangan serta jasa-jasa para pahlawan kita,” ungkap Setya Novanto di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, saat upacara tabur bunga, Kamis (20/10/2016).
Di usia ke-52 ini, Setya Novanto sangat berharap Partai Golkar dapat selalu menjadi bagian penting dalam mengawal serta berpartisipasi dalam pembangunan dan kemajuan bangsa.
Ketua Umum Golkar ini pun menambahkan, dengan berbekal semangat juang yang diwariskan oleh para pahlawan, bukan mustahil Indonesia akan menjadi salah satu bangsa maju di dunia.
Dia berharap dan memohon doa restu supaya dapat terus melanjutkan perjuangan yang telah dilakukan oleh para pahlawan untuk menjadikan bangsa yang besar serta Golkar tumbuh terus menjadi partai yang besar.
Ungkapan juga disampaikan oleh Akbar Tanjung. Upacara serta ziarah ke Taman Makan Pahlawan dalam rangkaian HUT Golkar merupakan tradisi turun temurun yang dilakukan oleh setiap pengurus. .
“Sudah jadi tradisi kami dengan berziarah ke makam pahlawan. Di mana kedatangan kader-kader Golkar dalam memperingati ulang tahun, memperlihatkan kepada publik yakni partai yang commited,” ujar Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar tersebut.
Mantan Ketua DPR ini juga menambahkan bahwa partai Golkar ingin menyerap hikmah dan semangat juang dari para pahlawan untuk kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Sekaligus tentu saja semangat atau spirit yang ditanamkan oleh para pahlawan akan diteruskan oleh Partai Golkar agar Indonesia menjadi bangsa yang adil dan makmur,” tegas Akbar Tanjung.
Santunan Kepada 1964 Anak Yatim
Selepas dari TMP Kalibata, rombongan pengurus Partai Golkar dan kader bergegas menuju kantor DPP Partai Golkar di Jalan Anggrek Nelli Murni, Jakarta Barat pada hari yang sama.
Di kantornya tersebut DPP Partai Golkar memberikan bantuan santunan kepada sebanyak 1964 anak yatim.
Acara santunan ini memang termasuk dalam rangkaian kegiatan peringatan ulang tahun partai pohon beringin. Hal ini ditegaskan oleh Zainudin Amali selaku Ketua Organizing Comitee HUT Partai Golkar Ke-52.
“Partai Golkar sudah berumur 52 tahun. Banyak rangkaian acara yang dilaksanakan oleh seluruh kader Partai Golkar untuk memperingati ulang tahun, salah satunya pada hari ini DPP Partai Golkar memberikan santunan ke 1964 anak yatim,” ungkap Amali dalam isi sambutannya di acara pemberian santuan tersebut.
Zainudin Amali menambahkan bahwa hari jadi Partai Golkar kali ini harus menjadi momentum untuk kebangkitan Partai Golkar dibawah pimpininan Setya Novanto.
“Oleh karena itu sekarang tantangan saat ini berat sekali, pasti Ketua Umum Setya Novanto telah mencanangkan untuk kebangkitan Partai Golkar,” tambah Amali.
Lanjut Amali, yang juga merupakan seorang Anggota Komisi I DPR RI dari Partai Golkar ini. Tema kali ini sangat tepat yakni Partai Golkar Bangkit, Golkar Jaya. “Tema yang di canangkan DPP partai Golkar sangat tepat, untuk kebangkitan Partai Golkar.”
Ketua Umum Golkar, Setya Novanto mengatakan diacara pemberian santuan Yatim HUT Golkar itu, ulang tahun Partai Golkar kali ini mempuyai makna tersendiri bagi pribadinya.
“Ulang tahun ini mempuyai makna tersendiri untuk saya, karena pertama kali setelah menjadi Ketua Umum Golkar,” ujarnya di kantor DPP Golkar.
Menurut Novanto, anak yatim piatu wajib untuk disantuni. Karenanya, dia juga meminta kepada pemerintah untuk dapat lebih memberikan perhatian kepada para anak yatim.
HUT Golkar Ke-52 juga ditandai dengan peluncuran Rumah Pangan Partai Golkar (RPG). Lalu peletakan batu pertama pembangunan gedung Panca Bakti Partai Golkar serta acara saresehan bersama para Dewan Pembina, Dewan Pakar, dan Dewan Kehormatan Partai Golkar.
Tidak ketinggalan juga dilakukan acara tasyakuran lewat pemotongan 52 tumpeng di kantor DPDP Partai Golkar.
Renovasi gedung tengah dilakukan oleh DPD Partai Golkar DKI yang beralamatkan di Pegangsaan Barat Nomor 4, Menteng, Jakarta Pusat.
Fayakhun Andriadi selaku ketua DPD Golkar Dki Jakarta member penjelasan terkait gedung yang akan di renovasi tersebut.
Menurut Fayakhun Andriadi mengatakan tujuan dari renovasi ini adalah karena gedung tersebut sudah berusia puluhan tahun jadi lebih baik di perbaiki dahulu sebelum nantinya gedung tersebut akan roboh ketika dipakai bekerja. Gedung tersebut juga akan diperkuat pada struktur bangunannya untuk menciptakan kenyamanan kerja partai. Selanjutnya adalah pengubahan konsep menjadi yang lebih baru. Gedung tersebut akan dibuat sebagai gedung politik yang ramah dengan publik karena pada lantai satu akan dibuat sebagai lantai publik yang nantinya bisa digunakan sebagia gedung yang bisa di sewa untuk khitanan.
Beliau juga memaparkan untuk masalah rapat internal yang dilakukan mengenai renovasi telah lama dilakukan, beliau juga memberi penjelasan untuk kantor yang akan di renovasi nantinya akan di buat tempat yang nyaman untuk publik seperti cafe dan tempat cukur rambut poada lantai bawah dan juga toko merchandise golkar.
Dana yang dikeluarkan pun telah dihitung dan tercatat. Dan juga telah diperiksa oleh akuntan publik. Dana yang digunakan pun adalah hasil patungan dari kader Golkar seperti pengusaha dan semua patungan sesuai dengan aturan undan-undang yang ada. Tidak ada dana di luar dari kader Golkar,semua murni dari kader-kader Golkar.
Kontraktor yang menangani renovasi ini adalah dari kader Golkar sendiri. Karena ongkos yang diberikan tidak masuk akal atau cukup murah yaitu Rp 1,6 juta per meter persegi. Partisi geser
Untuk luas tanahnya sendiri Fayakhun Andriadi menjelaskan harga yang relatif untuk proses renovasi dan untuk target penyelesaiannya pun diperkirakan akan selesai pada Januari 2017.
GARUT. Setya Novanto beserta istri, Deisti Novanto mengunjungi Kampung Paminggir, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut yang menjadi lokasi terjadinya banjir bandang.
Pada hari Jum’at, 23 September 2016, Ketua Umum DPP Partai Golkar tersebut bersama rombongan datang meninjau secara langsung ke lokasi tempat kejadian banjir bandang.
Maksud dan tujuannya tiada lain yakni untuk menyampaikan bantuan dari DPP Partai Golkar dan Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) kepada para korban bencana banjir bandang. Karena bencana yang terjadi beberapa waktu lalu itu telah memakan banyak korban dan kerusakan rumah.
Bantuan yang diberikan oleh IIPG adalah berupa mesin pompa penyedot air kotor, paket makanan, selimut, susu buat bayi dan pakaian untuk perempuan serta anak-anak.
Bantuan lain yang diperlukan untuk perbaikan namun tidak terlaksana adalah:
Beberapa kader Golkar yang ikut pun bahu membahu membantu membereskan sisa-sisa bangunan yang rusak di lokasi. Membersihkan lumpur-lumpur sisa banjir yang ada dijalan atau dirumah-rumah yang masih utuh.
Ketika ditanya oleh wartawan, Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto menyampaikan rasa dukanya yang mendalam atas bencan banjir bandang yang melanda warga Kampung Paminggir, Garut.
“Saya pertama-tama sebagai Ketua Umum Partai Golkar ikut menyampaikan bela sungkawa yang sangat tinggi. Semoga mereka yang jadi korban diterima disisi Allah SWT. Dan bagi yang ditinggalkan harus tabah.” Ungkap Setya Novanto.
Dia juga menyatakan melihat keprihatinan yang sangat tinggi. Untuk itu Setya Novanto mengharapkan pemerintah melalui BNPB untuk bisa melakukan evaluasi-evaluasi bukan hanya di lokasi kejadian, tapi juga daerah-daerah lain.
Partai Golkar dan IIPG berharap rumah-rumah yang runtuh bisa segera dipulihkan kembali. Sehingga para korban segera mampu melanjutkan kembali kehidupannya yang normal. Dan pemerintah daerah menjamin kehidupan sementara para korban banjir.
Setya Novanto kembali menambahkan “Bagi yang belum ketemu tentu kita harapkan pemerintah bersama aparat semua bisa mencari secara cepat.”
Seluruh kader Golkar telah diinstruksikan oleh Ketua Umum untuk bisa turun langsung dalam membantu segala peralatan, membantu masalah para korban, membantu yang berkaitan dengan obat-obatan dan juga pendanaan-pendanaan. Termasuk fraksi-fraksi partai Golkar yang telah mengumpulkan untuk bisa disumbangkan kepada para korban.
“Mudah-mudahan ini bisa terus berlanjut untuk membantu bantuan yang tentu kita harapakan seluruh kader partai Golkar terus berkesinambungan untuk terus berupaya untuk bisa membantu” tutup sang Ketua Umum Partai Golkar.
Novanto dan rombongan pengurus Partai Golkar meninjau langsung ke lokasi banjir bandang. Mulai dari menyusuri lokasi-lokasi yang didekat sungai, datang ke rumah-rumah penduduk memberi bingkisan, mendatangi posko penanggulangan korban berdiskusi dengan tim NBPB, hingga memberi santunan secara langsung ke rumah-rumah dan ke rumah sakit.
Rumah Sakit Dr. Slamet termasuk yang terkena dampak banjir bandang waktu itu. Rumah sakit ini juga sekaligus menjadi salah satu tempat yang dijadikan untuk menangani para korban banjir bandang.
Di rumah sakit kembali rombongan IIPG dan Ketua Umum Partai Golkar mengunjungi para korban banjir bandang. Berdialog dan memberi santunan secara langsung kepada pasien-pasien yang sedang dalam masa perawatan.
Ketua Umum Partai Golkar pun menyempatkan diri untuk memberikan Donor Darah di Rumah Sakit untuk korban banjir bandang.
Dari data yang diterima saat berita ini dibuat sudah tercatat ada 26 orang yang meninggal. Jumlah korban tersebut diperkirakan akan semakin bertambah lagi karena karena masih banyak korban banjir bandang yang belum diketemukan oleh keluarganya maupun oleh para petugas SAR.
JAKARTA. DPP Partai Golkar menunjukkan sikap seriusnya dalam mencalonkan Joko Widodo sebagai calon presiden dalam gelaran Pilpres 2019.
Pertemuan Nasional I Eksekutif-Legislatif Indonesia yang dilaksanakan di Hotel Sultan Jakarta, Senin 26 September 2016 merupakan bukti keseriusan DPP Partai Golkar.
Tema yang diusung dalam pertemuan Nasional tersebut adalah : “Kerja Nyata Untuk Akselerasi Pembangunan Nasional”.
Acara dihadiri sekurangnya 1.300 peserta yang terdiri dari kader Partai Golkar yang menjadi Gubernur, Bupati, Walikota, dan Anggota DPR RI. DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota se-Indonesia.
Seruan tegas disampaikan oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar, Setya Novanto kepada seluruh peserta yang hadir yakni mengenai pentingnya mempunyai persepsi yang sama serta langkah nyata dalam menyukseskan kebijakan pemerintah yakni dengan mendorong terwujudnya keberhasilan pembangunan di era presiden Jokowi.
Langkah nyata tersebut antara lain dengan mendukung kebijakan Tax Amnesti sebagai langkah memperkuat sistem keuangan negara.
Pembahasan mengenai Tax Amnesti ini akan menjadi bahan diskusi Partai Golkar dengan Menteri Keuangan, Sri Mulyani.
Soal lainnya yang menjadi topik bahasan adalah mengenai percepatan industri Nasional untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Diskusi materi akan dilakukan bersama menteri perindustrian Erlangga Hartanto.
Konsolidasi Politik Mendukung Pemerintah
“Pertemuan Nasional adalah sebagai forum konsolidasi politik untuk mendukung pemerintah serta memantapkan peran partai Golkar dalam pembangunan bangsa dan negara. Oleh sebab itu kehadiran partai Golkar dalam pemerintahan tidak saja untuk memantapkan stabilitas politik karena dukungan parlemen terhadap pemerintah mencapai 68 %, tetapi lebih dari itu, partai Golkar akan melakukan kerja nyata agar perannya dalam pemerintahan dapat memberikan makna dalam mempercepat kemakmuran dan kesejahteraan rakyat” Ujar Novanto, orang nomor wahid di partai yang mempunyai lambang pohon beringin itu.
Lanjut Novanto, sebagai partai pemerintah, partai Golkar mendukung langkah-langkah dan kebijakan pemerintah untuk memberikan fokus pada upaya pengentasan kemiskinan, mengatasi pengangguran serta mengurangi ketimpangan kesejahteraan sosial.
“Karena itu partai Golkar perlu mengambil bagian untuk mengatasi ketiga masalah bangsa tersebut.” Setya Novanto kembali menegaskan.
“Ditengah ekonomi global yang mengalami perlambatan partai golkar memberikan apresiasi terhadap upaya pemerintah untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.
Kita patut bersyukur karena pertumbahan ekonomi kita naik menjadi 5,18 %. Pertumbuhan ini jauh lebih besar diatas rata-rata pertumbuhan ekonomi dunia dan negara-negara berkembang. Bahkan merupakan salah satu yang tertinggi di Asia setelah China dan India.
Ketua Umum Partai Golkar itu juga menambahkan bahwa ini tidak lain karena berkat terobosan-terobosan yang dilakukan oleh bapak Presiden dimana salah satunya adalah aturan tentang pengampunan pajak atau Tax Amnesty.
Dalam lanjutan arahannya, Setya Novanto mengungkapkan bahwa sejak awal partai Golkar mengambil peran penting dalam memelopori pembahasan RUU Pengampunan Pajak menjadi undang-undang bersama fraksi-fraksi lainnya di DPR.
Dengan adanya undang-undang ini diharapkan basis penerimaan pajak menjadi luas sehingga akan mempercepat pembagunan dan meningkatkan daya saing Nasional.
Himbauan Untuk Para Pengusaha
Dalam rangka mendukung Tax Amnesty, Setya Novanto menghimbau kepada semua wajib pajak, terutama para pengusaha besar, khususnya dari kader Golkar, agar secepatnya ikut program Tax Amnesty.
Ketua Umum Partai Golkar itu optimis, dengan kerja keras pemerintah serta dukungan dari seluruh masyarakat, target penerimaan dari program Tax Amnesti diharapkan sudah dicapai tembus pada angka 53 Triliun dari target 165 Triliun.
Ini tidak terlepas dari gerakan-gebrakan yang dilakukan Presiden dan para pengusaha untuk mempelopori target Tax Amnesty.
“Dengan waktu yang tersedia serta sosialisasi yang intensif, ditambah dengan dukungan aparat perpajakan yang profesional,maka target Tax Amnesty bisa tercapai.” Seru Novanto.
Jajaran parta Golkar pun diajak untuk mempunyai pemahaman yang sama dalam melaksanakan undang-undang Tax Amnesty oleh Ketua Umumnya sendiri.
Karena tujuan dari undang-undang tersebut adalah melakukan reformasi perpajakan secara lebih transfaran dan berkeadilan.
Partai Golkar juga mendukung upaya pemerintah untuk terus melakukan investasi. Golkar mengharapkan agara pemerintah daerah mendukung penuh suasana yang diperlukan untuk menciptakan iklim yang kondusif buat investasi.
Partai Golkar juga sangat mendukung kebijakan pemerintah melakukan harmonisasi terhadap 3.143 Perda yang tidak ramah investasi, karena memperpanjang rantai birokrasi, mempersulit perijinan serta menambah beban biaya.
“Saya minta kepada kepala-kepala daerah,pimpinan DPRD, dan pimpinan fraksi golkar DPRD untuk memperhatikan dengan sungguh-sungguh masalah ini,” perintah Setya Novanto kepada seluruh yang hadir.
Dengan memperbaiki dan menigkatkan kualitas penyusunan Perda, maka Perda akan menjadi instrumen untuk mempercepat kemajuan serta kesejahteraan rakyat.
Setya Novanto menguraikan dalam sambutannya bahwa jika investasi tumbuh dengan baik, maka industri nasional akan berkembang dengan pesat.
Kalau industri maju, maka akan mencipatakan lapangan kerja yang luas sehingga pengangguran dapat dikurangi. Kalau industtri maju, maka daya saing bangsa akan meningkat.
Dalam rangka mengatasi ketimpangan kesejahteraan sosial. Partai Golkar mendukung terobosan pemerintah untuk melakukan percepatan Reforma Agraria. Sebab, Reforma Agraria adalah amanah undang-undang nomor 5 tahun 1960. Serta TAP MPR NO.9/MPR/2001 tentang Pembaharuan Agraria dan Pengelolaan Sumber Daya Alam.
“Sudah 56 tahun kebijakan tersebut direncanakan. Belum pernah dilaksanakan secara sungguh-sungguh, baru presiden Joko Widodo yang punya kemauan politik untuk melaksanakan kebijakan tersebut.” tambah Novanto.
Karena itu partai Golkar menyatakan siap untuk mensukeskan percepatan Reforma Agraria. Melalui reforma agraria tersebut petani akan memiliki tanah sebagai modal yang penting untuk meningkatkan pendapatannya. Maka jutaan petani akan dapat terselamatkan dari jerat kemiskinan.
Itu merupakan jalan yang tepat untuk mengurangi ketimpangan dan mengatasi kesenjangan.
Ketua Umum DPP Partai Golkar akan menugaskan kepala-kepala daerah, dan pimpinan DPRD Untuk mengawal pelaksanaan kebijakan tersebut dengan membentuk satgas pelaksanaan reforma agraria.
Itulah beberapa hal yang disampaikan oleh Setya Novanto dalam sambutan dan arahannya dihadapan ribuan peserta pertemuan Nasional I Eksekutif-Legislatif Indonesia partai Golkar.
Acara yang akan diselenggarakan selama dua hari itu sediakalanya akan dibuka secara resmi oleh Presiden Jokowi, namun karena berhalangan hadir, maka acara pun dibuka oleh Menko bidang politik hukum dan keamanan, Wiranto.
SERANG, BANTEN. Pasangan Wahidin Halim – Andika Hazrumy (WH-Andika) akhirnya resmi dimajukan sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur provinsi Banten oleh 7 partai politik pengusungnya. Peresmian itu di tandai dengan digelarnya acara Deklarasi di Lembong, Serang, Banten, Kamis, 22 September 2016.
7 partai politik pengusung pasangan WH-Andika tersebut adalah : Partai Demokrat, Partai Golkar, PKS, PKB, PAN, Partai Hanura serta Partai Gerindra.
Para petinggi dari ketujuh partai pengusung semuanya turut hadir dalam acara Deklarasi pasangan calon WH-Andika.
Selain para petingginya, acara juga diramaikan oleh kehadiran para kader, pengurus dan simpatisan semua partai politik pengusung.
Perwakilan dari ketujuh partai ikut menandatangani kesepakatan naskah deklarasi dukungannya kepada pasangan DR. H. Wahidin Halim, M.Si dan H. Andika Hazrumy, S.Sos, M.Ap untuk menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Banten Periode 2017-2022.
Ratu Tatu Chasanah selaku Ketua DPD Partai Golkar Banten dipercaya untuk membacakan naskah deklarasi dukungan tersebut.
Naskah Deklarasi dukungan tersebut memuat tigal hal utama yang penting yang bermuara pada kesepakatan bahwa ketujuh partai siap untuk bekerja sama dalam memenangkan pasangan Wahidin-Andika di Pilgub Banten 2017 agar jadi pemenang yang terhormat serta bermartabat.
Berikut ini isi dari Naskah Deklarasi tersebut :
NASKAH DEKLARASI
Dengan mengharap Ridho Allah SWT, pada hari ini, Kamis, tanggal 22 Septermber 2106, kami :
Partai Demokrat
Partai Golongan Karya
Partai Hati Nurani Rakyat
Partai Keadilan Sejahtera
Partai Amanat Nasional
Partai Kebangkitan Bangsa
Partai Gerakan Indonesia Raya
Dengan sepenuh hati mendeklarasikan pasangan DR. H. Wahidin Halim, M.Si sebagai Calon Gubernur Provinsi Banten dan H. Andika Hazrumy, S.Sos, M.Ap sebagai calon Wakil Gubernur Provinsi Banten periode 2017 – 2022 pada Pemilukada Banten Tahun 2017.
Dengan ini menyatakan :
Siap memperjuangkan dan memenangkan dalam pemilukada 2017 dengan kemenangan yang terhormat dan bermartabat.
Menginstruksikan kepada jajaran pengurus di setiap tingkatan untuk dapat bahu membahu dan bekerja sama dalam memenangkan pasangan DR. H. Wahidin Halim, M.Si dan H. Andika Hazrumy, S.Sos, M.Ap
Menghimbau untuk melakukan kerja pemenangan dengan cara-cara yang tidak bertentangan dengan perundang-undangan yang berlaku.
Menang terhormat dengan kemenangan yang tinggi tanpa harus merendahkan.
Menang bermartabat dengan kemenangan yang besar tanpa harus mengecilkan.
Menang terpuji dengan kemenangan yang diberkahi oleh Allah SWT.
(Serang, 22 September 2016)
Nah, itu adalah Naskah Deklarasi yang dibacakan oleh Ratu Tatu Chasanah dihadapan massa yang hadir pada waktu itu.
Acara Deklarasi yang dihadiri oleh para pejabat dari ketujuh partai pengusung pasangan DR.H. Wahidin Halim, M.Si dan H. Andika Hazrumi, S.Sos, M.Ap itu berlangsung secara sederhana namun tetap penuh khidmat, meriah dan semangat untuk memenangkan calon pasangan yang diusung.
Acara juga dihadiri oleh kader dan simpatisan dari semua partai pengusung pasangan tersebut yang datang lengkap dengan atribut yang dibawa masing-masing.
Selain dibacakan naskah deklarasi, acara tersebut juga dimeriahkan dengan pertunjukkan pagelaran seni tradisional Banten Rampag Bedug yang tiap personil pengisi acara membawa bendera partai ketujuh pengusung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten 2017 – 2022.
Walaupun cuaca dalam kondisi panas terik oleh matahari, tetapi kegiatan tetap dapat berlangsung dengan khidmat dan lancar. Peserta acara pun tetap serius dan antusias mengikuti jalannya rangkaian acara hingga selesai.
Mereka membawa bendera dan atribut partai masing-masing serta memakai kaos yang memuat foto pasangan Gubernur dan Wakilnya yang mereka usung.
Setelah melewati proses komunikasi politik hingga deklarasi ini, akhirnya 7 partai tadi siap untuk memenangkan pasangan WH-Andika pada perhelatan pilkada Banten tahun 2017.