Jakarta. Tingkatkan UMKM, Golkar Kejar Hasil Suara Di 2019. Untuk mendorong kebijakan pemerintah, Golkar Mengadakan Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN). Dalam hal tersebut, agar Golkar dapat lebih proaktif terhadap perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Tingkatkan UMKM, Golkar Kejar Hasil Suara Di 2019
Tingkatkan UMKM, Golkar Kejar Hasil Suara Di 2019

Seperti yang dijelaskan oleh Ketum Golkar, Setya Novanto atau Setnov, GKN merupakan upaya Partai Golkar menggalang dan membangun jiwa kewirausahaan masyarakat di seluruh Tanah Air. Terlebihnya, maksud dari GKN tersebut adalah untuk mendukung program pemerintah dalam mengentaskan rakyat dari kemiskinan.

“Dalam kondisi ekonomi seperti saat ini, koperasi dan UMKM perlu diangkat,” kata Novanto di Hotel Kartika Chandra, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Setya Novanto melanjutakn, Bahwa dalam rangka menggenjot wirausaha-wirausaha baru, Partai Golkar berharap program GKN ini menjadi solusi bagi masyarakat yang mau menjadi wirausaha-wirausaha baru.

“Dalam hal UMKM, Indonesia jauh tertinggal dengan negara tetangga. Kita harus mengejar ketertinggalan,” kata Novanto.

Sementara itu, Ketua bidang Koperasi, Wirausaha dan UKM DPP Partai Golkar, Idris Laena mengatakan, peluncuran GKN merupakan bagian dari konsolidasi partai pasca Munaslub yang digelar Mei 2016. Di bawah kepemimpinan Novanto, kata Idris, Golkar ingin mengejar ketertinggalan dalam perolehan suara.

“Partai Golkar berjuang meningkatkan jumlah suara yang akan diraih pada Pemilu 2019 mendatang. Salah satu sektor yang disasar adalah sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM),” kata Idris.

Demikian Berita Golkar hari ini

Sumber